Minggu, 15 Mei 2011

Pegawai Kantor Pos Kurang Peduli


By on 15.30

Pembaca Menulis
Pegawai Kantor Pos Kurang Peduli
Jawapos, Kamis 12 Mei 2011

Pada 10 Mei 2011 lalu, kami berniat membayar tagihan PDAM di kantor pos Jalan Raya Ketajen Gedangan Sidoarjo. Kami pun menempatkan slip tagihan ke tempat kotak antrean. Saya melihat sudah menumpuk, mulai yang bayar PDAM, masalah setoran pajak, hingga urusan kiriman uang

Saya sendiri menuggu hampir satu jam. Bahkan, yang sebelum saya pun sudah lama sekali menanti tanpa ada panggilan dari petugas. Lantas, salah seorang konsumen berinisiatif untuk bertanya mengapa tidak dipanggil-panggil. 

Dengan enteng petugas kantor pos mengatakan, sistem jaringan komputer mati se Sidoarjo Oalah, kok tidak diberitahukan dari awal oleh petugas. Seperti dengan memasang papan pengumuman. Sikap petugas yang kurang respon itu membuat konsumen kantor pos kehilangan waktu dengan sia-sia. Menunggu tanpa pasti. Bagaimana kantor pos bisa bersaing?

Taufik
Gedangan, sidoarjo

Respons Kantor Pos Sidoarjo
Jawapos, Selasa 17 Mei 2011
Respon Rate Media: 4 Days  (Superb)


Menanggapi keluhan Bapak Taufik dari Gedangan, Sidoarjo, yang dimuat pada 12 Mei 2011 tentang "Pegawai Kantor Pos Kurang Peduli" sebelumnya kami mohon maaf atas kekurang­nyamanan pelayanan yang diberikan pegawai kami. Setelah kami mencari konfirmasi di lapangan, benar pada saat itu terjadi gangguan jaringan. 
Akibat kurangnya komunikasi pegawai kami, pembayaran tagihan PDAM Bapak Taufik tertunda. Sebagai informasi, seluruh kantor pos di Jawa Timur menerima setoran tagihan PDAM. Untuk selanjumya, kepada pegawai telah kami berikan pengarahan dan pembinaan.

ADI SUSANT0, 
Kepala Kantor Pos Sidoarjo

About Syed Faizan Ali

Faizan is a 17 year old young guy who is blessed with the art of Blogging,He love to Blog day in and day out,He is a Website Designer and a Certified Graphics Designer.

0 komentar:

Posting Komentar