Pembaca Menulis
Tagihan Dihapus, Muncul Lagi
Tagihan Dihapus, Muncul Lagi
Jawapos, Kamis 21 April 2011
Saya pemegang kartu krediit (KK) Citibank Cash Back Card 4541-7910-4346-75xx (sebelumnya 4541-7910-4150-53xx). Pada tagihan Juli 2010, muncul 3 transaksi yang tidak saya lakukan. Berdasarkan keterangan Citibank, transaksi itu dilakukan di food stop winter Hanen F L USA pada 1 September 2010.
Saya mengajukan keberatan melalui Citibank Jakarta. Pada tagihan September 2010 semua tagihan tersebut dihapus.
Anehnya, satu tagihan muncul kembali pada billing Desember 2010. Kalau tadinya dikatakan bahwa saya bertransaksi melalui internet, kemudian saya dikirimi bukti gesekan kartu yang tanpa tanda tangan (kosong)
Setelah saya komplain, dikirimkan bukti yang ada tanda tangan (oleh kevin Joy, bukan saya). Entah sudah berapa kali saya menghubungi Citicard di Surabaya dan Jakarta.
Pada Desember 2010, saya mendatangi Citibank di Surabaya. Pada 12 Februari 2011, saya mengirimkan faksimile berisi keberatan. Selanjutnya pada 11 Maret 2011 saya datang lagi ke card center Citibank di Surabaya lantai 5
Tiga hari kemudian, petugas mengabarkan bahwa saya harus tetap membayar transaksi yang tidak pernah saya lakukan. Itu masih ditambah denda yang memberatkan. Saya benar-benar kecewa terhadap Citibank.
Phelemon CH
RT 13 RW 3 Simomulyo Sukomanunggal
Surabaya
0 komentar:
Posting Komentar