Pembaca Menulis
Bekas Semprotan Tanaman Buat Jalan Licin
Jawapos, Senin 4 Juli 2011
Waktu saya berangkat kerja dan melewati Jalan Nginden ke Arah Jemursari pada 28 Juni 2011 pagi ada kecelakaan beruntun melibatkan 5 motor. Lima motor tersebut bersenggolan sehingga jatuh.
Akibatnya, lalu lintas macet meski sesaat. Menurut para korban, penyebab utamanya adalah jalanan yang licin dan basah. Air yang membuat jalan menjadi licin dan basah tersebut dari mobil penyiraman tanaman milik pemkot. Beberapa kali aktivitas mobil penyiraman tanaman itu menjadi penyebab kecelakaan lalu lintas.
Terutama pada pagi hari. Saran kami, dibuat parit kecil di taman-taman di tepi jalan. Dengan demikian, air tidak meluber ke jalan raya. Pengoperasian mobil penyiraman tanaman dibatasi sampai pukul 06.00 agar tidak menggangu para pengguna jalan yang beraktivitas pada pagi
Irwan C
Jl Jagiran 20 Surabaya
0 komentar:
Posting Komentar