Pembaca Menulis
Bersihkan Muntah, Kena Ganti Rugi
Jawapos, Selasa 3 Mei 2011
Bersihkan Muntah, Kena Ganti Rugi
Jawapos, Selasa 3 Mei 2011
Pada 1 Mei 2011 pukul 13.00 saya dan keluarga pergi ke toko buku PETRA Togamas Pucang Surabaya. Saat akan membayar di kasir (dekat stan alat tulis), adik saya tiba-tiba muntah dan mengenai beberapa buku di meja kasir.
Selanjutnya, ibu saya membersihkan seluruh buku yang terkena muntah dengan sapu tangan sampai bersih. Tetapi, pihak Petra Togamas tidak respek sama sekali. Mereka hanya tercengang melihat saja tanpa bertindak. Padahal, di tempat tersebut ada dua petugas sekuriti, seorang penjaga barang, dan empat petugas kasir. Namun, semua hanya diam
Yang membuat saya sangat kecewa, setelah buku dibersihkan, pihak Petra Togamas menyuruh ibu saya membayar kerugian pada buku sebesar Rp 123.000. Ibu saya membayarnya. Mengapa pihak Petra Togamas tidak sejak awal minta ganti rugi?
Yani Faradhira S
Jl Rungkut Permai X/G5
Surabaya
Sehubungan dengan keluhan Ibu Yani Faradhira S di pembaca menulis pada 3 Mei 2011, kami memohon maaf atas kejadian dan mengurangi kenyamanan Ibu Yani Faradhira. Sedikit meluruskan, pada saat kejadian petugas kami juga membersihkan bersama-sama.
Untuk buku yang harus dibeli karena kerusakan yang disebabkan (maaf) muntahan yang terjadi, kami mohon maaf karena buku tersebut adalah milik supplier/penerbit. Kami harus mempertanggungjawabkan dan membayar atas buku yang ada pada kami. Apabila Ibu tidak bersedia membayarnya, kami mohon maaf, tanpa mengurangi rasa hormat kami, kami segenap karyawan Toko Buku Petra Togamas sepakat untuk menggantinya.
POEDJIONO,
store manager Toko Buku Petra Togamas
Tanggapan Toko Buku Togamas
Sehubungan dengan keluhan Ibu Yani Faradhira S di pembaca menulis pada 3 Mei 2011, kami memohon maaf atas kejadian dan mengurangi kenyamanan Ibu Yani Faradhira. Sedikit meluruskan, pada saat kejadian petugas kami juga membersihkan bersama-sama.
Untuk buku yang harus dibeli karena kerusakan yang disebabkan (maaf) muntahan yang terjadi, kami mohon maaf karena buku tersebut adalah milik supplier/penerbit. Kami harus mempertanggungjawabkan dan membayar atas buku yang ada pada kami. Apabila Ibu tidak bersedia membayarnya, kami mohon maaf, tanpa mengurangi rasa hormat kami, kami segenap karyawan Toko Buku Petra Togamas sepakat untuk menggantinya.
POEDJIONO,
store manager Toko Buku Petra Togamas
0 komentar:
Posting Komentar